Puisi Demi Indonesia Tercinta

Sabtu, April 30, 2011 0 Komentar

INDONESIA TERCINTA

Ketika perbedaan kubu bersatu demi tekat yg besar.
Itu lah kami INDONESIA.
Ketika gangguan melanda kami,kami tetap bersatu demi INDONESIA.
Ketika wilayah NKRI mendapatkan gangguan kami ada untuk INDONESIA.
Ketika INDONESIA berteriak gannyang malaysia maka kami telah siap demi INDONESIA tercinta.
Demi membela NUSA BANGSA DAN NEGARA yaitu INDONESIA.
Ketika semua bersatu demi INDONESIA.

Ketika semua orng melecehkan negara kami,kami tidak peduli karna kami besar dan menitih ilmu di bumi pertiwi.
Karna mu INDONESIA kami tau artinya bersatu,membela,dan berjuang.
Karna indonesia juga kami siap untuk berperstasi demi membanggakan nusa,bangsa dan negara.
Kami siap untuk mu INDONESIA,dan kami rela berkoban demi mempertahankan NKRI.




Fakta Unik Di Upacara Senin Pagi

0 Komentar

"UPACARA SENIN PAGI"

PARA MURID

1. Ajang untuk saling bercerita tentang kegiatan yang mereka lakukan pada malam minggu.
Bila murid cowok bercerita tentang "cewek yang mereka ajak pergi malam kemaren", para murid cewek bercerita tentang "apa yang menimpa mereka pada malam minggu kemaren". Mungkin ada beberapa yang masih mendiskusikan tugas-tugas dan pelajaran-pelajaran, tapi karena kurang menarik, ane malas untuk membahasnya.

2. Tempat untuk berdiskusi nongkrong sepulang sekolah.
Bisa nomat (nonton hemat), nongkrong di alun2 kota, jalan-jalan, ato sekedar jongkok di trotoar. Biasanya mereka mendiskusikan tentang siapa aja yang mau ikut, pake kendaraan apa, motornya cukup ato enggak, dll..

3. Saat yang tepat untuk memamerkan atribut yang mereka pakai.
Karena disaat ini seluruh angkatan bertemu, maka disinilah saat yang tepat untuk memamerkan atribut-atribut mereka, antara lain: Sepatu baru nitip ama kerabat di Singapore, ikat rambut yang lebih mirip umbul-umbul, potongan rambut baru, gelang yang seabrek, jaket baru yang sengaja dipakai walau keringat mengucur.

PARA GURU

1. Tempat meminta dana kepada murid-murid

Seperti: Tambahan dana untuk gedung, fasilitas sekolah, yang entah dananya benar dipakai untuk keperluan tersebut, atau untuk menambah aksesori kendaraan pribadinya, biasanya motor.

2. Untuk bersenda gurau bersama rekan-rekan guru yang lain.

Kadang terlihat dari kejauhan, 3 orang guru atau lebih sedang tertawa-tertawa kecil walau pembina upacara sedang memberikan amanat upacara.

3. Untuk melecehkan murid yang berkelakuan buruk pada minggu kemarin, di depan 3 angkatan.
Tidak ada cara yang lebih baik dari mengisengi orang yang mereka kurang sukai. dengan membuat mereka malu di depan orang banyak.

4. Saat yang tepat untuk razia (rambut dan seragam murid)
Biasanya salah satu guru terlihat mengitari barisan- barisan murid, terkadang membawa penggaris kayu. Disaat itu pula murid2 was-was, dan terlihat beberapa murid mengkamuflasekan rambut gondrongnya dengan melipat rambut mereka ke topi. Biasanya waktu upacara senin pagi merupakan waktu yang sangat tepat. 

HAL-HAL YANG DIHARAPKAN MURID PADA WAKTU UPACARA

1. Pembina upacara menyampaikan amanatnya dengan waktu yang sangat lama, sehingga waktu untuk jam pelajaran pertama (yang biasanya kurang disukai murid-murid) terpakai oleh upacara, hal ini juga terkadang mengakibatkan ulangan ditunda (karena waktunya kurang).
2. Pembina upacara menyampaikan amanat hanya sebentar, sehingga upacara cepat selesai. Sisa waktu yang sedikit tersebut biasanya dimanfaatkan para murid untuk membeli jajanan ringan di kantin.
3. Hujan. Upacara bubar, waktu sisa untuk jajan semakin banyak. Waktu ini kadang juga dipakai untuk mengisi LKS (lembar kerja siswa) ataupun "belajar buat ulangan".
4. Bendera Terbalik. Hal ini merupakan "Bonus Hiburan" bagi para murid. 

SELESAI

KUPU-KUPU DI TENGAH SAMUDERA

0 Komentar

Perlahan-lahan kakiku yang sudah lelah menyusuri selokan Mataram diiringi hujan gerimis siang itu. Sabtu 13.06 aku telah berdiri di tempat pemberhentian bis kota. Hari itu adalah jadwal aku pulang kampung dari kesibukan kuliah yang rutin aku lakukan dua minggu sekali. Gerimis berubah menjadi tetes air yang cukup membuat bajuku basah, pak sopir memberhentikan busnya di depan pintu masuk stasiun Tugu. Aku berlari menuju stasiun. Perjalanan pulangku pun dilanjutkan. Aku naik kreta ke stasiun Balapan Solo. Dari Solo aku langsung naik bus menuju Tawangmangu kota kecamatanku. Dari Tawangmangu aku harus naik ojek agar sampai di desa aku. Sekitar 4 jam berlalu aku sudah mulai memasuki gapura kampungku. Langkah-demi langkah aku berjalan menuju rumahku. Layaknya seorang artis tetangga-tetangga banyak yang menyapa. Maklum, aku adalah anak desa yang dapat merasakan bangku kuliah di Yogyakarta. Rumahku yang sederhana sudah mulai terlihat, aku semakin semangat melangkahkan kakiku. Semakin dekat mulai nampak seorang wanita berkerudung putih usang sedang duduk di kursi kayu kecil meghadap ke barat sambil memecah batu. Tak berapa lama terpancar sinar kebahagiaan dari wajah sayunya melihat anak laki-lakinya pulang. Segera ku ulur simpul senyum terindah yang hanya ku persembahkan untuk orang yang paling kucintai di dunia ini.

Wanita itu bagiku adalah kupu-kupu di tengah samudera. Kupu-kupu yang berjuang mencari daratan untuk mencapai sebuah tujuan mulia. Beliau adalah ibu dari lelaki muda ini. Saniyem adalah nama yang kakekku berikan pada beliau 41 tahun silam 2 Januari 1970. Beliau adalah Kartini bagi keluarganya. Beliau adalah ibu paling tangguh di dunia sepanjang masa. Kenapa hiperbola ini aku gambarkan pada beliau akan kita ketahui pada lanjutan cerita ini. Beliau bukan perempuan yang mengharumkan bangsa ini, beliau juga bukan aktivis yang berjuang untuk masyarakat, bukan ketua organisasi, bukan pula perempuan terkenal yang sering lalu-lalang di layar televisi. Beliau hanya seorang Ibu yang melarang anaknya bernuat jelek dan menyuruh anaknya berbuat kebaikan. Beliau hanya seorang Ibu yang berjuang dan berharap anak-anaknya dapat menjadi orang yang berguna bagi bangsa dan agama suatu saat kelak.

Segera setelah itu kujabat tangannya. Tiba-tiba mata hatiku menangis karena yang kurasakan adalah tangan yang kasar berlapis tanda-tanda kerja keras. Akan tetapi wajahku berusaha menampakkan wajah segembira mungkin.

“Apa kabar nak ?” kata yang keluar pertama dari kedua bibir beliau.

Selanjutnya kami terlibat obrolan kecil membahas bagaimana kuliahku, bagaimana kesehatanku, bagaimana keadaan di sana. Hal yang sama juga aku tanyakan kepada Ibuku.

Kami adalah keluarga kecil yang bahagia. Bapakku seorang petani lahan kering yang berpenghasilan pas-pasan. Ibuku bekerja buruh di toko besi dan memecah batu pada sore harinya. Aku mempunyai seorang adik yang duduk di bangku kelas X SMA. Kedua orang tuaku bekerja keras untuk menghidupi keluarga dan menyekolahkan anak-anaknya. Dalam cerita ini yang lebih aku angkat adalah Ibuku, dan apa saja yang berkaitan dengan perjuangan beliau.

Waktu sudah menunjukkan pukul 19.34 Aku dan Ibu baru saja melaksanakan ibadah bersama. Adikku sedang sibuk dengan PRnya sedangkan Bapak belum pulang. Tidak lepas dari tempat kami beribadah, rasa rinduku pada beliau mulai terobati dengan obrolan-obrolan ringan yang kembali terjadi di antara kami. Aku merasa sangat bahagia sekali. Setengah jam lewat obrolan kami semakin seru dan dengan bahasa Jawa beliau mulai bercerita pada masa-masa dimana aku masih kecil dan perjuangan beliau.

Beliau menceritakan bahwa, saat itu aku baru bisa berjalan. Bapak sedang merantau ke luar kota mencari nafkah. Harta yang kami punya Cuma seekor kambing betina dan anaknya yang masih kecil. Pada hari itu, sampai sore beliau belum mencarikan rumput untuk kambing kami padahal sore itu terjadi hujan deras disertai angin. Namun demi 2 ekor kambing yang kami punya beliau nekad menggendong aku untuk mencari rumput. Anak yang baru bisa berjalan beliau letakkan di teras balai desa sendirian. Sedangkan beliau sendiri mencari rumput di tengah sawah saat hujan deras disertai angin lebat, belum lagi petir yang menyambar-nyambar.

Cerita yang lain, saat itu kira-kira aku baru berusia 2 tahun. Pada masa kecil Ibu suka mengajak aku ke ladang. Ladang kami berjarak kira-kira 5 kilometer dari rumah melewati lembah dan beberapa bukit. Hingga pada suatu saat Aku dan Ibu pulang dari ladang sudah menjelang petang. Kami berjalan menyusuri jalan setapak menuju rumah. Setelah menyusuri semak dan menuruni lereng maka sampailah kami di tepi sungai. Tapi apa yang terjadi? di depan kami mengalir sungai yang sedang banjir mengalir sangat deras. Nampaknya terjadi hujan lebat di daerah hulu. Ibu yang menggendong aku mulai resah. Bersama aliran sungai terangkut batang-batang kayu menunjukkan betapa derasnya aliran sungai waktu itu. Hari semakin larut, jika mengambil jalan memutar maka harus kembali ke ladang sedangkan langit semakin gelap. Tidak mungkin jika kami harus menyusuri hutan pada langit yang sudah hitam. Jika menyeberang sungai, nyawa adalah taruhannya. Tapi akhirnya beliau membuat satu keputusan yang sangat beresiko. Beliau berfikir, seandainya kami kalah dengan arus maka kami akan mati berdua. Berbekal letak batu-batu yang sudah dihafal beliau segera memanggul aku di pundaknya. Beliau berdoa dan mulai melangkah. Sekuat tenaga beliau melawan arus setapak demi tapak menginjak batu. Air mata pun tak kuasa beliau bendung. Di tengah arus tersebut beliau menangis tersedu-sedu. Tuhan Maha Kuasa. Kami berhasil menuju tepi sungai seberang. Seketika beliau langsung berdo’a, semoga kejadian ini tidak akan pernah terulang lagi pada kami.

Lambat laun ternyata kejadian serupa masih menimpa Ibu, akan tetapi kejadian tersebut di alami Ibu bersama saudara sepupuku. Tuhan benar-benar Maha Kuasa. Beliau masih diselamatkan. Perjuangan beliau hanya untuk sesuap nasi harus berhadapan dengan cobaan yang besar. Tapi beliau tetap tegar tetap sabar dan tabah.

Mendengar cerita tersebut aku ingin sekali menangis, tapi aku tidak mau menunjukkan rasa tangis itu di depan Ibu. Kini Aku dan ibu bersandar di tembok meluruskan kaki menghadap ke utara masih di tempat kami beribadah tadi. Di bawah lampu remang Beliau melanjutkan cerita.

Juga saat aku masih kecil. Bapak masih di perantuan. Untuk menghidupi kebutuhan kami beliau menjadi buruh gendong. Saat itu beliau buruh gendong ketela dan harus mengajak aku yang baru bisa berjalan. Beliau bolak-balik naik turun lereng. Kata beliau, saat sedang membawa gendongannya aku ditaruh diatas gendongannya, sedang pada saat kembali aku dituntun beliau. Selain itu beliau juga bercerita saat itu beliau sedang mencari rumput dan aku digendongannya. Karena lereng yang licin kami berdua jatuh dari lereng tersebut, padahal sabit yang tajam sedang di tangan. Beliau menceritakan bahwa seketika itu aku yang kecil langsung pingsan dan wajah membiru. Untungnya sabit yang tajam tersebut tidak melukai kami. Karena takut dengan keadaanku beliau langsung membawaku pulang sambil menangis.

Tantangan maut yang terakhir mengancam beliau adalah saat aku kelas 3 SD, adikku masih kelas TK. Saat itu beliau sedang memetik cengkih sendirian di ladang. Beliau memanjat pohon cengkih yang kira-kira tingginya 8 meter. Hingga sampai pada bagian pucuk pohon terjadilah bencana menimpa beliau. Tangkai pohon yang beliau pijak patah dan beliau jatuh dari pohon cengkih setinggi 8 meter. Seketika beliau langsung memegangi tubuhnya yang sakit dan memeriksa wajahnya. Dari hidungnya keluar darah dan beliau langsung merasakan kesakitan pada beberapa bagian tubuhnya. Saat beliau mau berdiri, ternyata beliau tidak bisa. Karena di ladang sendirian tidak ada yang melihat kejadian tersebut dan tidak ada yang menolong beliau. Beliau mencoba berteriak minta tolong tapi tidak ada orang yang mendengar. Akhirnya beliau memutuskan merangkak menuju jalan raya yang kira-kira jaraknya 2 kilometer dari beliau jatuh. Sambil menahan sakit beliau merangkak perlahan-lahan. Sampai di jalan beliau menghentikan orang yang mengendarai sepeda motor menceritakan kejadian tersebut dan minta tolong mengantarkan ke rumah. Segera saja beliau dibawa ke rumah sakit oleh keluarga kami. Hasil dari pemeriksaan tulang pinggul beliau retak dan tulang di kaki ada yang mengalami gangguan.

Aku semakin sedih mendengar apa yang beliau ungakapkan. Cerita beliau dilanjutkan dengan bagaimana beliau melahirkanku, beliau mencucikan popokku, waktu muda beliau dan pengalaman pengalaman beliau yang lain. Beliau adalah wanita yang luar biasa. Beliau selalu mengajariku menyanyi, berhitung, membaca dan menulis. Saat ke ladang aku di gendongannya beliau selalu mengajari aku menyanyi dan berhitung. Karena Beliau aku sudah bisa berhitung 1-100 saat masuk TK, dan aku sudah bisa membaca dan menulis ejaan-ejaan sederhana. Beliau benar-benar wanita yang luar biasa. Demi keluarganya, membantu mencari nafkah meski banyak kesulitan menghadang bahkan maut menjadi sebuah ancaman.

Di saat aku sudah besar pun perjuangan beliau belum berakhir. Sekarang beliau bekerja di sebuah toko besi sebagai buruh. Beliau bekerja dari jam 7 pagi sampai jam 4 sore. Gaji yang beliau terimapun pas-pasan. Beliau berkata kepadaku bahwa majikan beliau sering memarahi beliau tanpa alasan yang jelas. Tapi beliau tetap bertahan demi pendidikanku dan adikku. Di samping itu, tak jarang jika ada keseempatan beliau menjadi buruh gendong pasir di sungai. Dan tiap sore beliau memecah batu di depan rumah. Batu itu akan dibeli orang-orang yang akan membangun rumah, tepatnya dugunakan sebagai bahan cor. Tak jarang beliau memecah batu sampai larut malam. Dan pada malamnya beliau masih punya pekerjaan sampingan mengisi tanah diplastik-plastik untuk pembibitan cabe yang diusahakan bibi aku. Ini semua dilakukan oleh seorang wanita, seorang perempuan.

Meski keadaan kami demikian beliau tetap bekerja keras dengan sabar. Beliau bukan orang yang mudah putus asa. Beliau tidak mau mengeluh terhadap keadaan. Beliau selalu bersyukur apapun yang dikaruniakan Tuhan. Beliau mengatakan bahwa beliau akan bekerja mati-matian asal anak-anaknya mendapat pendidikan yang layak. Supaya di masa depananak-anaknya dapat menjadi orang yang berguna bagi bangsa dan agama. Meski hanya seorang buruh beliau mempunyai pemikiran kedepan. Beliau tidak mau suatu saat kelak anak-anaknnya menjadi orang yang ketinggalan. Jika Kartini memperjuangkan pendidikan bagi kaum perempuan, maka Ibuku memperjuangkan pendidikan bagi anak-anaknya.Yang pasti beliau adalah Kartini bagiku. Darah dan keringat benar-benar beliau cucurkan.

Setelah menceritakan segala sesuatunya tiba-tiba beliau berkata, “ Nak, Ibu minta maaf apabila selama menjadi Ibu kamu, Ibu tidak bisa memberikan yang terbaik. Tidak bisa memberikan apa yang kamu minta.” Aku langsung merasa jatuh dari langit, dadaku terguncang. Seketika aku beranjak ketempat tidur menahan air mata dengan memejamkannya. Saat aku tidur masih aku rasakan ada yang membawakan bantal dan selimut serta mengusap wajahku sambil mendoakan diriku. Sungguh kasih sayangnya takkan pernah tergantikan sampa kapanpun.

Hari selanjutnya diriku terbayang-bayang motivasi penuh untuk berusaha semaksimal mungkin dalam mewujudkan ekspektasi beliau. Aku harus bisa, orang tuaku sudah bekerja keras, maka aku harus berjuang lebih keras pula demi masa depanku. Aku harus menjadi anak yang berbakti. Aku harus menjadi manusia yang bermartabat dan bermanfaat bagi orang lain.

Hingga tiba waktu aku harus kembali ke Yogyakarta, ku persiapkan segala sesuatuku. Dan aku beranjak berangkat, sebelumnya aku berpamitan kepada Ibu, kembali ku jabat tangan kasar beliau. Dalam jabatan tangan yang erat beliau memberikan nasehat sebelum kepergianku.
“Nak, Ibu hanya bisa mengantarmu dengan do’a terbaik. Disana kamu kuliah yang sungguh-sungguh, cari teman-yang baik, cari lingkungan yang baik, teman yang jelek jangan di akrabi ! Agama dan imannya di jaga! Ibu tidak suka jika kamu menjadi orang yang pintar tapi lupa beribadah. Begitu pula ibu tidak suka kamu beribadah terus tanpa memikirkan hal lain. Ibu tidak menuntut kamu harus menjadi orang yang besar. Ibu tidak menuntut lebih. Yang Ibu harapkan kamu menjadi orang yang mau bekerja, mau berusaha, mempunyai akhlak yang baik dan berbakti pada orang tua. Hati-hati di jalan.”

Dengan berat hati kulepas genggaman tangan beliau, beranjak kutinggalkan Ibu terbaik sepanjang masa, Kartini bagiku, Saniyem, kupu-kupu di tengah samudera.

Yang terakhir saya persembahkan lirik lagu Seraut Wajah dari Ebiet G Ade untuk seluruh Kartini-Kartini Indonesia.

Wajah yang selalu dilumuri senyum
legam tersengat terik matahari
Keperkasaannya tak memudar
terbaca dari garis-garis di dagu

Waktu telah menggilas semuanya
Ia tinggal punya jiwa
Pengorbanan yang tak sia-sia
untuk negeri yang dicintai, dikasihi

Tangan dan kaki rela kau serahkan
Darah, keringat rela kau cucurkan
Bukan hanya untuk ukir namamu
Ikhlas demi langit bumi
bersumpah mempertahankan setiap jengkal tanah

Wajah yang tak pernah mengeluh
Tegar dalam sikap sempurna,
pantang menyerah

Tangan dan kaki rela kau serahkan
Darah, keringat rela kau cucurkan
Bukan hanya untuk ukir namamu
Ikhlas demi langit bumi
bersumpah mempertahankan setiap jengkal tanah
Merah merdeka, putih merdeka, warna merdeka

NOTE :
Cerita yang saya tuliskan ini berdasarkan apa yang sebenarnya terjadi. Jika apa yang saya ceritakan terbukti tidak benar maka keikutsertaan saya dalam lomba ini dibatalkan. Semoga apa yang saya ceritakan benar-benar dapat memberikan inspirasi. Terimakasih banyak atas votenya.

10 Arti Senyum

0 Komentar

Bayi Juga Senyum
Sudahkah anda senyum untuk hari ini?
Senyum yang tulus, datang dari hati yang tulus
Suatu senyum yang ikhlas dan menceriakan adalah suatu ibadah.
Tersenyumlah! karena senyum itu tidak mahal.
Senyum terjadi hanya sekejap, tetapi kenangannya kadang berlangsung selamanya.










1. Senyum membuat Anda lebih menarik.
Orang yg byk tersenyum memiliki daya tarik.
Orang yg suka tersenyum membuat perasaan orang disekitarnya nyaman dan senang.
Orang yg selalu merengut, cemburut, mengerutkan kening, dan menyeringai membuat orang-orang disekeliling tidak nyaman..
Dipastikan orang yg byk tersenyum memiliki byk teman.

2. Senyum mengubah perasaan
Jika Anda sedang sedih, cobalah tersenyum.
Senyuman akan membuat perasaan menjadi lebih baik.
Menurut penelitian, senyum bisa memperdayai tubuh sehingga perasaan berubah..

3. Senyum menular
Ketika seseorang tersenyum, ia akan membuat suasana menjadi lebih riang.
Orang disekitar Anda pasti akan ikut tersenyum dan merasa lebih bahagia

4. Senyum menghilangkan stres
Stres bisa terlihat di wajah.
Senyuman bisa menghilangkan mimik lelah, bosan, dan sedih.
Ketika anda stres,ambil waktu untuk tersenyum.
Senyuman akan mengurangi stres dan membuat pikiran lebih jernih.

5. Senyum meningkatkan imunitas.
Senyum membuat sistem imun bekerja lebih baik.
Fungsi imun tubuh bekerja maksimal saat seseorang merasa rileks.
Menurut penelitian, flu dan batuk bisa hilang dengan senyum.

6. Senyum menurunkan tekanan darah
Tidak percaya? Coba Anda mencatat tekanan darah saat anda tidak tersenyum dan catat lagi tekanan darah saat anda tersenyum saat diperiksa.
Tekanan darah saat Anda tersenyum pasti lebih rendah.

7. Senyum melepas endorphin, pemati rasa alamiah, dan serotonin
Senyum ibarat obat alami.

Senyum bisa menghasilkan endorphin,pemati rasa alamiah, dan serotonin.
Ketiganya adalah hormon yg bisa mengendalikan rasa sakit.

8. Senyum membuat awet muda
Senyuman menggerakkan banyak otot .
Akibatnya otot wajah terlatih sehingga anda tidak perlu melakukan face lift.
Dijamin dengan byk tersenyum Anda akan terlihat lebih awet muda.

9. Senyum membuat Anda kelihatan sukses
Orang yg tersenyum terlihat lebih percaya diri,terkenal, dan bisa diandalkan.
Pasang senyum saat rapat atau bertemu dengan klien.
Pasti kolega Anda akan melihat Anda lebih baik.

10. Senyum membuat orang berpikir positif.
Coba lakukan ini : pikirkan hal buruk sambil tersenyum. Pasti susah.
Penyebabnya, ketika Anda tersenyum,tubuh mengirim sinyal "hidup adalah baik".
Sehingga saat tersenyum, tubuh menerimanya sebagai anugerah
.

Senyum menciptakan kebahagiaan di sekitar kita,
Senyum adalah ketenangan bagi kegelisahan, keceriaan bagi yang kecil hati dan kegembiraan bagi yang sedih.
Senyum tidak bisa di beli, karena senyuman adalah sesuatu yang tidak berguna bagi siapapun sampai senyum itu diberikan..
Jika kalian harus menemui seseorang yang terlalu letih untuk memberimu senyuman. Berikan satu senyuman yang tulus untuk mereka.
Karena tidak ada yang lebih membutuhkan senyuman daripada orang - orang yang tidak mempunyai senyuman lagi untuk deberikan..
Sebuah senyuman akan selalu diterima, karena senyuman akan membuka pintu dan hati seperti anak kunci.
Berikan setiap senyummu untuk semua orang, karena satu senyuman memberikan keceriaan pada semua orang


SELESAI . 

Semua Berawal Dari Mimpi

0 Komentar

"Semua berawal dari mimpi. Dan mimpi itu tidak akan terwujud jika kita hanya duduk diam tanpa melakukan sesuatu."

Ketika saya me-review apa yang saya rencanakan dahulu pada tahun 2007, saya teringat bahwa pada tanggal 13 Nopember 2007 (10 hari setelah ulang tahun), saya membuat sebuah rencana besar untuk diri saya yang saya tuangkan disini.

Setelah itu saya masih ingat betul bahwa feedback dan komentar berdatangan via email. Ada yang menyatakan dukungannya, ada juga yang meremehkan, rame kayak nano-nano (eh permen itu masih ada ngga ya ?

Tapi ketika hari ini saya coba review kembali, bahwa apa yang saya rencakan pada akhir tahun 2007 ternyata terlampaui ! Saya summary-kan dari rencana yang saya buat di tahun 2007 kemarin yakni :

1. Memantapkan diri untuk membentuk sebuah company yang 100% DotNetNuke based.

Hasil: Ya, Anda dapat melihat pada perusahaan ini. Fokus bisnisnya 100% berbasis DotNetNuke. Tiga tahun pertama tetap eksis dan semakin jelas positioningnya baik di lokal maupun global (lihat di bagian DotNetNuke Bronze sponsor). Hasil kerja kita selama 2 tahun pertama bahkan mendapat kehormatan untuk berada disini. Client-client kita juga tidak hanya dari Indonesia, tapi juga dari luar negeri seperti Belanda, Jerman, Australia, Perancis, bahkan Arab Saudi. Bahkan berkesempatan untuk mendapatkan penghargaan seperti disini.

2. Mengoptimalkan semua potensi diri, network, dan channel yang dimiliki untuk meraih lebih banyak client.

Hasil: Ya, secara pribadi itu adalah suatu keharusan. Di tahun 2007 saya berkesempatan keliling Indonesia karena DNN, demikian juga di tahun 2008 saya berkesempatan keliling Indonesia lagi karena DNN. Saya aktif pada komunitas DotNetNuke internasional dan berkesempatan untuk masuk pada news DotNetNuke international community mengenai event ini. Setiap harinya tidak lebih dari 10-20 email dari beragam kalangan baik lokal maupun luar yang menanyakan mengenai DotNetNuke. Termasuk bahkan PBB. Saya bahkan berkesempatan untuk satu meja sebagai pembicara dengan salah satu dedengkot IT Indonesia di event ini. Demikian juga pada event ini, saya berkesempatan duduk semeja sebagai pembicara dengan para dedengkot IT Indonesia lainnya. Ini sangat luar biasa buat saya. Selama ini kita hanya nonton beliau. Hadir juga palingan sebagai peserta. Tapi saya duduk satu meja, sharing bersama pada materi yang berbeda sesuai kapasitas kemampuan masing-masing. Saya sharingkan beberapa pengetahuan DNN saya disini, yang semoga menjadi pahala dan pengetahuan untuk orang lain. Aktivitas lainnya yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu saya rangkum pada blog saya disini. Dari aktivitas-aktivitas tersebut, network dan channel saya dapatkan dan menjadi resource yang sangat berharga.

3. Membentuk team yang solid yang mumpuni di DotNetNuke

Hasil: Ya. Team yang saya bentuk, semuanya mumpuni di DotNetNuke. Spesialisasi pada teknologi ini. Baik dari sisi skinning, development, hingga core. Kami telah melakukan puluhan, bahkan ratusan kali instalasi DotNetNuke. Kami juga telah membuat puluhan skin untuk client, serta custom development sesuai kebutuhan client. Saya pribadi lebih suka dengan fresh graduate karena secara pemikiran, mereka lebih mudah untuk "dibentuk". Mereka saya ajarkan penerapan teknis dan langsung to the point dengan case study bagaimana implementasi DNN di level software development.

4. Membuka bisnis hosting DotNetNuke di Indonesia

Hasil: Ya. Saat ini saya sudah menjalin kerjasama dengan salah satu ISP yang cukup besar di Indonesia. Dan saya akan menjadi satu-satunya provider hosting DotNetNuke di Indonesia. Saya akan masuk ke pangsa pasar personal, pemerintah, UKM (usaha kecil menengah), dan enterprise baik dari sisi DNN personal web hosting, DNN services, DNN for government, DNN for school, DNN for small and medium industry, dan DNN for enterprise serta co-location DNN server. Stay tune

5. Menjalin kerjasama dengan institusi pendidikan untuk doing research pada aplikasi web, khususnya DotNetNuke dengan membentuk DotNetNuke Inovation Center (DNN INOCENT)

Hasil: Ya. Saat ini saya telah menjalin kerjasama dengan salah satu SMK IT di Jakarta untuk ini. Mereka akan menyiapkan sebuah lab yang khusus untuk materi DotNetNuke. Dan hasilnya akan kami publikasikan untuk umum. Ada banyak hal yang bisa dikerjakan di dalamnya seperti : kolaborasi antara DNN dengan Sharepoint, implementasi DNN pada lingkungan web farm, implementasi DNN pada lingkungan intranet, implementasi DNN pada skenario multi portal, implementasi DNN sebagai bisnis hostingan, optimasi DNN, dan sebagainya. Ada banyak hal yang bisa saya kerjakan.

Sungguh tidak disangka bahwa semuanya akhirnya bisa tercapai pada 6 bulan pertama. Padahal, target awalnya adalah pada akhir tahun ini. Tapi rupanya Allah SWT memberi kesempatan terlebih dahulu. Dan kesempatan ini tidak akan saya sia-siakan.

Itulah sekelumit sharing pribadi saya. Semoga bisa menjadi inspirasi untuk rekan-rekan lain di komunitas INDC ini. Jangan pernah menyerah, gunakan segala potensi diri pada jalan yang benar, maka jalanpun akan dibentangkan-Nya.

Intinya:
"Semua berawal dari mimpi. Dan mimpi itu tidak akan terwujud jika kita hanya duduk diam tanpa melakukan sesuatu."
sekian dari ane, mohon maaf kalo ada kata2 yg kurang berkenan . .


Virus-virus Berbahaya Pada Komputer

Jumat, April 29, 2011 0 Komentar

Inilah Virus Berbahaya pada Komputer . .

1. Discusx.vbs
Virus VBScript yang satu ini, memiliki ukuran sekitar 4.800 bytes. Dia akan mencoba menginfeksi di beberapa drive di komputer Anda, termasuk drive flash disk, yang jika terinfeksi akan membuat file autorun.inf dan System32.sys.vbs pada root drive tersebut. Selain itu, ia pun akan mengubah caption dari Internet Explorer menjadi “.::Discus-X SAY MET LEBARAN! [HAPPY LEBARAN ?!]::.”.

2. Reva.vbs
Lagi, virus jenis VBScript yang lumayan banyak dikeluhkan oleh beberapa pembaca. Ia akan mencoba menyebarkan dirinya ke setiap drive di komputer Anda termasuk drive flash disk. Pada drive terinfeksi akan terdapat file reva.vbs, autorun.inf, dan shaheedan.jpg. Selain itu, ia pun akan mengubah halaman default dari Internet Explorer agar mengarah ke situs http://www.arrahmah.com.

3. XFly
PC Media Antivirus mengenali dua varian dari virus ini, yakni XFly.A dan XFly.B. Sama seperti kebanyakan virus lokal lainnya, ia dibuat menggunakan Visual Basic. Memiliki ukuran tubuh sebesar 143.360 bytes tanpa di-compress. Dan ia dapat menyamar sebagai folder, file MP3 WinAmp atau yang lainnya dengan cara mengubah secara langsung resource icon yang ada pada tubuhnya. Ini akan lebih mempersulit user awam dalam mengenalinya. Pada komputer terinfeksi, saat menjalankan Internet Explorer, caption-nya akan berubah menjadi “..:: x-fly ::..”, dan saat memulai Windows pun akan muncul pesan dari si pembuat virus pada default browser. Atau setiap waktu menunjukan pukul 12:30, 16:00, atau 20:00, virus ini pun akan menampilkan layar hitam yang juga berisi pesan dari si pembuat virus.

4. Explorea
Virus yang di-compile menggunakan Visual Basic ini hadir dengan ukuran sekitar 167.936 bytes, tanpa di-compress. Menggunakan icon mirip folder standar Windows untuk mengelabui korbannya. Virus ini akan menyerang Registry Windows Anda dengan mengubah default open dari beberapa extension seperti .LNK, .PIF, .BAT, dan .COM. Pada komputer terinfeksi, disaat-saat tertentu terkadang muncul pesan error, contohnya pada saat membuka System Properties.

5. Gen.FFE
Gen.FFE atau pembuatnya menamakan Fast Firus Engine merupakan salah satu program Virus Generator buatan lokal. Dengan hanya menggunakan program ini, tidak dibutuhkan waktu lama untuk dapat menciptakan virus/varian baru. Virus hasil keluaran program ini menggunakan icon mirip gambar folder standar bawaan Windows. Ia pun akan memblokir akses ke Task Manager, Command Prompt, serta menghilangkan beberapa menu di Start Menu. Ia juga akan membaca caption dari program yang aktif, apabila terdapat string yang berhubungan dengan antivirus maka program tersebut akan segera ditutup olehnya.

6. Hampa
Virus yang juga dibuat menggunakan Visual Basic dan ber-icon-kan folder ini memiliki ukuran tubuh sekitar 110.592 bytes, tanpa di-compress. Banyak sekali perubahan yang ia buat pada Windows, seperti Registry, File System, dan lain sebagainya, yang bahkan dapat menyebabkan Windows tidak dapat digunakan sebagaimana mestinya. Pada komputer yang terinfeksi oleh virus ini, saat memulai Windows akan muncul pesan dari si pembuat virus.

7. Raider.vbs
Virus jenis VBScript ini berukuran sekitar 10.000 bytes, jika file virus dibuka dengan Notepad misalnya, maka tidak banyak string yang bisa dibaca karena dalam kondisi ter-enkripsi. Pada Registry, ia pun memberikan pengenal dengan membuat key baru di HKLM\Software dengan nama sama seperti nama pada computer name, dengan isinya berupa string value seperti nama virus tersebut, Raider, serta tanggal komputer tersebut kali pertama terinfeksi.

8. ForrisWaitme
Virus yang dibuat dengan Visual Basic ini menggunakan icon mirip folder standar Windows untuk melakukan penyamarannya. Beberapa ulahnya adalah menukar fungsi tombol mouse kiri dengan kanan, menghilangkan menu Folder Options, membuat file pesan “baca saya.txt” pada drive terinfeksi, dan masih ada yang lainnya.

9. Pray
Virus lokal ini dibuat menggunakan Visual Basic. Kami mendapati 2 varian dari virus ini, untuk varian Pray.A tidak memiliki icon, sementara untuk varian Pray.B menggunakan icon mirip Windows Explorer. Jika komputer terinfeksi oleh virus ini, saat penunjuk waktu di komputer tersebut menunjukan pukul 05:15, 13:00, 16:00, 18:30, dan atau 19:45, virus ini akan menampilkan pesan yang mengingatkan user untuk melakukan shalat.

10. Rian.vbs
Virus VBScript ini memiliki ukuran 3788 bytes. Saat menginfeksi, ia akan menciptakan file baru autorun.inf dan RiaN.dll.vbs pada setiap root drive yang terpasang di komputer korban, termasuk Flash Disk. Komputer yang terinfeksi oleh virus ini.

Itulah Sebagian Virus Berbahaya Pada Komputer ,sebenarnya masih banyak lagi virus yang berbahaya tetapi kita yang tidak tahu . 

Sumber: http://www.yoedha.com/

10 Anti-Virus Terhebat Di Dunia tahun 2011

0 Komentar

Berikut ini adalah sepuluh antivirus paling ngetop dan tangguh di dunia, berdasarkan PC World 2011 :


1.BitDefender Antivirus Pro

Penerbit: SoftWin Version: Pro 2011 Pro: BitDefender Antivirus 2011 Pro memiliki set fitur yang paling komprehensif dan benar-benar fleksibel.

Cons: Perangkat lunak ini agak berat pada sumber daya yang digunakan (relatif), meskipun Anda tidak akan melihat perbedaan pada kebanyakan komputer.

Putusan: base-line BitDefender antivirus software seimbang, kuat, dan efektif.
Bagus dalam deteksi virus, lumayan murah, sayang berat di sistem, bisa menurunkan performa komputer.


2.Kaspersky Anti Virus

















Publisher: Kaspersky

Versi: 2011

Kelebihan: Kaspersky Anti-Virus memiliki semua fitur yang tepat dan alat-alat, dikemas dalam sebuah antarmuka yang maju tapi sederhana.

Cons: Harga untuk lisensi 3-user pasti worth it, tetapi bukan sebagai kompetitif.

Putusan: Kekuatan rumah-antivirus cukup fleksibel untuk para ahli, cukup sederhana untuk pemula, dan cukup efektif untuk semua orang.
Merupakan antivirus terefektif dalam memerangi malware, mudah digunakan namun sayang harganya lumayan mahal.

3.Webroot Antivirus









Penerbit: Webroot Software

Versi: 2011

Kelebihan: Perangkat lunak menggabungkan perlindungan antivirus dari Sophos dengan antispyware program terbaik Spy Sweeper untuk pukulan satu-dua yang efektif terhadap malware.

Cons: Webroot masih hilang beberapa fitur bagus seperti modus laptop dan scanner link.

Putusan: Webroot memiliki salah satu antispyware terbaik / paket combo antivirus yang telah kita lihat.

4.Norton Antivirus














Pencipta:Symantec Corporation

Versi:2011

Kelebihan: Norton 2011 meningkatkan pada semua fitur besar dari tahun lalu dan menambahkan beberapa lagi. Norton AntiVirus terus memberikan perlindungan terbukti sambil mempertahankan jejak cahaya.

Cons: masalah kinerja dari beberapa tahun yang lalu telah pergi, tapi Norton masih tidak selalu bermain baik dengan aplikasi lain, atau uninstall sepenuhnya.

Putusan: paling dasar perlindungan antivirus Norton lebih unggul daripada sebagian besar dari kompetisi, dan termasuk beberapa fitur Anda tidak akan menemukan tempat lain.

 5.ESET Nod32 Antivirus










Penerbit:Eset

Versi:2011

Kelebihan: Terbukti keamanan tanpa perlambatan, ESET fitur deteksi heuristik dan alat-alat diagnostik canggih.

Cons: ESET memiliki semua esensi tertutup, tetapi meleset lainnya menyukai perlindungan IM dan antiphishing. Antarmuka yang baik, tetapi tidak besar.

Putusan: Kita pasti dapat memberikan ESET sebuah 'anggukan' persetujuan untuk keamanan dan kinerja.

6.AVG Anti-Virus













Penerbit: AVG Technologies

Versi: 2011

Kelebihan: AVG Anti-Virus 2011 meliputi LinkScanner dan Jaringan Perlindungan Sosial.

Cons: mesin AVG pemindaian efektif, tetapi bukan yang tercepat. Perangkat lunak ini juga overprotects di kali, menyebabkan positif palsu.

Putusan: AVG Anti-Virus terus memberikan fitur baru dan merupakan salah satu perangkat lunak antivirus terbaik yang tersedia, hanya saja tidak untuk terbaik.

7.G DATA AntiVirus














Penerbit: GData

Versi: 2011

Kelebihan: G Data AntiVirus menyediakan tak tertandingi keamanan dengan menggunakan dua mesin pemindaian terpisah, heuristik dan belajar mandiri fingerprinting.

Cons: Sayangnya, perangkat lunak yang hilang beberapa fitur tambahan seperti modus gamer, modus hemat baterai atau pemindai link.

Putusan: G Data perangkat lunak antivirus terjangkau dengan tingkat keamanan yang tinggi.

8.Avira AntiVir








Penerbit: Avira GmbH

Versi: Premium

Kelebihan: Avira AntiVir Premium saldo perlindungan dan kinerja, dan termasuk perlindungan dari sejumlah ancaman.

Cons: Advanced Heuristik Analisis dan Deteksi (DEPAN) teknologi kadang overprotects oleh malware lesu non-sebagai berbahaya (positif palsu).

Putusan: Dikenal dengan hemat biaya perangkat lunak antivirus mereka, Avira AntiVir merupakan solusi keseluruhan baik.

9.Vipre Antivirus















Publisher: Perangkat Lunak Sunbelt

Versi:2011

Kelebihan: VIPRE memiliki salah satu mesin pemindaian yang paling efisien dengan footprint kecil scan. Lisensi situs rumah sangat cocok untuk rumah tangga dengan beberapa PC.

Cons: Instalasi menyeluruh, tetapi membutuhkan restart.

Putusan: Merek VIPRE mungkin masih cukup baru, namun perangkat lunak pasti patut melihat ke dalam.

10.Trend Micro Titanium Antivirus +










Penerbit: Trend Micro

Versi: Antivirus +

Kelebihan: Trend Micro Titanium Antivirus + fitur awan keamanan untuk perlindungan real-time dan update.

Cons: Perangkat lunak telah jatuh di belakang sedikit, dan masih hilang beberapa fitur bagus dan alat-alat yang dapat Anda temukan di tempat lain.

Putusan: Trend Micro Titanium Antivirus + menawarkan perlindungan yang baik, tetapi perangkat lunak masih memiliki cara untuk pergi untuk mengejar ketinggalan dengan kompetisi. 

SEMUA NYA BAGUS-BAGUS .

TAPI SAYANGNYA AV YANG SAYA GUNAKAN TIDAK ADA,YAKNI AVAST Anti Virus .
Moga Tahun Depan AVAST Anti Virus muncul kembali. haha.

Itulah Anti Virus Terbaik Saat Ini .

Sumber* : http://www.kaskus.us/

7 Hotel Terunik Di Dunia

Rabu, April 20, 2011 0 Komentar

Inilah hotel terunik yang mungkin belum pernah teman-teman saksikan. Hotel ini menyajikan keunikan yang membuat decak kagum bagi orang yang melihatnya. Inilah 7 hotel terunik di dunia yang wajib kita ketahui:

1. Capsule Hotel, The Hague di Belanda.

Hotel ini memiliki konsep sebuah kapsul, dimana kapsul ini diletakkan di air untuk memberikan kesan mengapung. Kapsul ini memiliki diameter 4,25 meter dan dapat dihuni oleh 2 orang. Untuk menikmati pengalaman tidur di hotel mengapung ini Anda harus membayar $ 100-250 / malam.



2. DogBark Park Inn, Cottonwood, Idaho



The Dog Bark Park Inn adalah sebuah hotel yang terletak di negara bagian Idaho. Hotel dibuat dengan konsep anjing pemburu, dimana didalam hotel ini terdapat 2 kamar. Hotel ini dioperasikan oleh Dennis dan Frances Sullivan. Harga yang ditawarkan adalah $ 92 / malam.


3. Cappadocia Cave Hotel di Turki


Hotel ini merupakan sebuah gua di bukit Urgup di Kapadokia, Turki. Cappadocia Cave Hotel menawarkan suasana yang sempurna dan menakjubkan. Suasana hotel dibuat seakan-akan bangunan ini menyatu dengan bukit-bukit disampingnya. Fasilitas lainnya yaitu Anda dapat menikmati pemandangan yang indah dari bukit Kapadokia. Harga yang ditawarkan untuk menginap di Cappadocia Cave Hotel yaitu $ 85 / malam.


4. Jumbo Hostel, Stockholm di Swedia


Hotel ini sebenarnya adalah sebuah pesawat Boeing 747 yang disulap menjadi kamar-kamar untuk penginapan. Jumbo Hostel terdiri dari 25 tempat tidur, terdapat 1 kafe dan ruangan ini dapat ditempati 72 orang. Untuk menginap di hotel ini, Anda perlu mengeluarkan $ 44-55 / malam.


5. Controversy Tram Hotel, Hoogwoud di Belanda

Hotel ini dibuat dengan konsep seperti kereta api. Hotel ini terdapat ruangan 5+, yang artinya ruangan itu tidak benar-benar sama disetiap ruangannya. Jadi harga yang ditawarkan pun bebeda-beda. Untuk menginap di hotel ini diperlukan dana 60 Euro atau sekitar $ 80 / malam.


6. Jules Undersea Lodge, Key Largo di Florida

Seperti namanya, hotel ini terletak di bawah permukaan laut. Hotel ini difungsikan bagi Anda yang menginginkan suasana romantis tepatnya untuk berbulan madu. Kita akan diberikan kemanjaan seperti scuba diving. Untuk menginap di hotel Jules Undersea Lodge, anda perlu menyiapkan dana $ 375 / per malam atau $ 250 / 3 jam.

7. Magic Mountain Hotel di Chili


Lokasi hotel ini berada di cagar alam di Huilo Huilo. Terdapat air terjun yang berasal dari puncak bangunan. Hotel ini seperti dongeng saja karena bentuk rumahnya seperti candi. Untuk menikmati hotel dengan segala keindahannya, Anda cukup membayar 120 – $ 160 / malam.

SEMOGA BERMANFAAT .

5 Klub Sepak Bola tertua Di Indonesia

Selasa, April 19, 2011 0 Komentar

Ni teman -teman yang pengen tau klub sepak bola tertua di Indonesia .

1 PSM Makasar

Julukan : Juku Eja, Pasukan Ramang, Ayam Jantan dari Timur
Berdiri : 2 November 1915
Stadion : Andi Mattalatta Mattoangin Makassar, Indonesia
Suporter : The Macz Man, Ikatan Suporter Makasar (ISM)
Kostum : Kandang = Merah merah, Tandang = Putih putih
Prestasi : 5 kali juara Perserikatan (1957, 1959, 1965, 1966, 1991/92),
1 kali juara Liga Indonesia (1999/00)

2 PERSIS Solo

Julukan : Laskar Samber Nyawa
Didirikan : 1923
Stadion : Stadion Manahan
Suporter : Laskar Pasoepati
Kostum : Kandang = merah-merah, Tandang = putih-merah
Prestasi : Perserikatan 7 kali (1935, 1936, 1939, 1940, 1942, 1943, 1948)

3 PERSIPURA Jayapura

Julukan : Mutiara Hitam
Didirikan : 1 Januari 1925
Stadion : Stadion Mandala, Jayapura, Indonesia
Suporter : PERSIPURA MANIA
Kostum : Kandang = merah hitam-hitam, Tandang = putih-putih
Juara: Divisi 1 2 kali (1979, 1993), Liga Super Indonesia (2008), Divisi Utama Liga Indonesia (2005), Community Shield Indonesia (2009)

4 PPSM Magelang

Julukan : Macan Tidar
Didirikan : 1925
Stadion : Abu Bakrin Magelang, Indonesia
Suporter : SIMO LODRO INDONESIA
Kostum : Kandang = oranye-oranye, Tandang = putih-putih

5 PERSEBAYA Surabaya

Julukan : Bajul Ijo, Green Force
Didirikan : 1927
Stadion : Gelora 10 November, Surabaya, Indonesia
Suporter : Bonekmania
Kostum : Kandang = hijau-hijau, Tandang = putih-putih
Juara : Perserikatan 4 kali(1950, 1951, 1952, 1978), Liga Indonesia (1996/1997 dan 2004)

Semoga Tertarik ..

sumber : http://www.kaskus.us/

20 Klub Sepak Bola Terkaya

0 Komentar

Kendati banyak menghamburkan uang dalam beberapa tahun trakhir, ternyata Real Madrid masih tetap berstatus sebagai klub sepak bola terkaya di dunia.

Dalam laporan terakhir yang dikeluarkan Deloitte Football Madrid dan Barcelona masih berada di puncak daftar klub yang paling banyak mengumpulkan pundi-pundi uang.

Selain Madrid dan Barcelona, urutan dalam daftar yang dikeluarkan Deloitte juga tak mengalami perubahan dibanding musim sebelumnya. Selain Madrid dan Barcelona, ada juga Manchester United,Bayern Muenchen, dan Arsenal yang masih bercokol di posisi lima besar.

20 KLUB TERKAYA

1. Real Madrid (359,1 juta pounds)
2. Barcelona (325,9 juta)
3. Manchester United (278,5 juta pounds)
4. Bayern Muenchen (246,6 juta pounds)
5. Arsenal (224 juta pounds)
6. Chelsea (209,5 juta pounds)
7. AC Milan (193,1 juta pounds)
8. Liverpool (184,5 juta pounds)
9. Inter Milan (184,1 juta pounds)
10. Juventus (167,8 juta pounds)
11. Manchester City (125,1 juta pounds)
12. Tottenham Hotspur (119,8 juta pounds)
13. Hamburger SV (119,7 juta pounds)
14. Olympique Lyonnais (119,6 juta pounds)
15. Olympique Marseille (115,5 juta pounds)
16. Schalke 04 (114,5 juta pounds)
17. Atletico Madrid (101,9 juta pounds)
18. AS Roma (100,5 juta pounds)
19. Vfb Stuttgart (94 juta pounds)
20. Aston Villa (89,6 juta pounds)

Madrid masih berada di urutan teratas setelah mencatat peningkatan sebesar 9,2%, dengan pendapatan mencapai 359,1 juta pounds (sebelumnya 341,9 juta pounds) yang mereka hasilkan dari hak siar televisi, sponsor dan juga penjualan merchandise sepanjang musim lalu. Ini merupakan kali keenaam secara beruntun Los Blancos memimpin daftar klub terkaya di dunia.

Sementara itu, rival terkuat Madrid, Barcelona harus puas berada di urutan kedua dengan pendapatan 325,9 juta pounds. Namun, Blaugrana berpeluang mengungguli Madrid di musim depan, menyusul pendapatan yang mereka dapat dari Qatar Foundation yang mulai musim depan akan menjadi sponsor tm ashan Josep Guardiola tu.

Dalam daftar 20 klub terkaya versi Deloitte kali ini, klub-klub Inggris mendominasi dengan menempatkan enam klub. Manchester United menjadi klub terkaya Premier League dengan pendapatan 286,4 juta pounds.

Di Italia, AC Milan menjadi tim yang mengalami peningkatan pendapatan signifikan.Milan mengalami peningkatan sebesar 15,4% dari hasil kerja samanya dengan Fly Emirates . Milan berada di urutan teratas tim-tim Italia dengan pendapatan 193,1 juta pounds, atau posisi tujuh secara umum.

Asal-Usul Suku Sunda

0 Komentar

Fakta Sejarah Asal Usul Orang (Suku) Sunda Adalah Suku Pendatang

Ditulis oleh Dedi Mulyadi

Banyak pakar yang menyatakan bahwa orang Sunda khususnya dan Indonesia umumnya adalah para pendatang dari daerah Yunan. benarkah itu ? (Ada sebuah fakta yang dapat dianggap dongeng tapi perlu kita cermati dengan seksama).

Di daratan Asia, kira-kira antara Pegunungan Hindukusj dan Pegunungan Himalaya ada sebuah dataran tinggi (plateau) yang bernama Iran-venj, penduduknya disebut bangsa Aria. Mereka menganggap bahwa tanah airnya disebut sebagai Taman Surga, karena kedekatannya dengan alam gaib. Namun, mereka mendapat wangsit dalam Uganya, bahwa suatu ketika bangsa Iran Venj akan hancur, sehingga bangsa Aria ini menyebar ke berbagai daerah. Salah satu gerombolan bangsa Aria yang dikepalai oleh warga Achaemenide menyebut dirinya sebagai bangsa Parsa dan pada akhirnya disebut bangsa Persi dan membangun kota Persi-Polis. Pemimpin Achaemenide bergelar Kurush (orang Yunani menyebut Cyrus).

Dalam perjalanan sejarahnya, mereka membantu bangsa Media yang diserang oleh bangsa Darius. Bahkan bangsa Darius dengan pimpinan Alexander Macedonia pun pada akhirnya menyerang Persi. Dan tak lepas dari itu bangsa Persi, pada jaman Islam pun diserang dan ditaklukkan. Begitu pula oleh Jengis Khan dari Mongol, dan pada akhirnya diserang pula oleh bangsa Tartar yang dikepalai oleh Timur-Leng. Rentang perjalanan sejarah bangsa Persi ini, menyadarkan mereka untuk kembali kepada nama asalnya, yaitu Iran (dari Iran-Venj).

Segerombolan suku bangsa Aria yang menuju arah Selatan, sampailah di tanah Sunda, tepatnya di Pelabuhanratu (sekarang). Para pendatang itu disambut dengan ramah dan terjadi akulturasi budaya di antara mereka, pendatang dan pribumi (Sunda) saling menghormati satu sama lainnya. Proses akulturasi budaya ini dapat kita lihat dalam sistem religi yang diterapkan, Pendatang mengalah dengan keadaan dan situasi serta tatanan yang ada. Batara Tunggal atau Hyang Batara sebagai pusat ‘sesembahan’ orang Sunda tetap menempati tempat yang paling tinggi, sedangkan dewa-dewa yang menjadi ‘sesembahan’ pendatang ditempatkan di bawahnya. Hal itu dapat dilihat dalam stratifikasi sistem ‘sesembahan’ yang ada di daerah Baduy, dikatakan bahwa Batara Tunggal atau Sang Rama mempunyai tujuh putra keresa, lima dewa di antaranya adalah Hindu, yaitu : Batara Guru di Jampang, Batara Iswara (Siwa), Batara Wisnu, Batara Brahma, Batara Kala, Batara Mahadewa (pada akhirnya menjadi Guriang Sakti serta menjelma jadi Sang Manarah atau Ciung Manara), Batara Patanjala (yang dianggap cikal bakal Sunda Baduy). Akulturasi ini, tidak saja dalam lingkup budaya, melainkan dalam perkawinan.

Nun jauh di sana, di Fasifik sana, Bangsa Mauri dilihat secara tipologinya, mereka berkulit kuning (sawo matang), Postur tubuh hampir sama dengan orang Sunda. Nama-nama atau istilah-istilah yang dipergunakan, seperti Dr. Winata (kurang lebih tahun 60-an menjadi kepala Musium di Auckland). Nama ini tidak dibaca Winetou atau winoto tapi Winata . Beliaulah yang memberikan Asumsi dan teori bahwa orang Mauri berasal dari Pelabuhanratu. Hal yang lebih aneh lagi adalah di Selandia Baru tidak terdapat binatang buas, apalagi dengan harimau ‘maung’, tapi ‘sima’ maung dipergunakan sebagai lambang agar musuh-musuh mereka merasa takut.

Memang tidak banyak yang menerangkan bahwa orangIndonesia (Sunda) yang datang ke pulau ini, kecuali tersirat dalam Encyclopedia Americana Vol 22 Hal 335. Bangsa kita selain membawa suatu tatanan ‘tata - subita’ yang lebih tinggi, kebiasaan gotong royong, teknik menenun, juga membawa budaya tulis menulis yang kemudian menjadi “Kohao Rongo-rongo” fungsinya sebagai ‘mnemo-teknik’ (jembatan keledai) untuk mengingat agar tidak ada bait yang terlewat.

Benarkah Parahiangan sebagai Pusat Dunia yang Hilang (Atlantis) ?

Untuk memudahkan menjawab pertanyaan di atas, mari kita buktikan dengan benda-benda hasil karya mereka. Salah satunya adalah Trappenpyramide, yaitu limas bertangga).

Di Jawa Barat (Tatar Sunda), Limas bertangga ini dahulu berfungsi sebagai tempat peribadatan begitu pula bagi orang Pangawinan (Baduy) dan bagi orang Karawang yang masih memegang teguh dalam adat tatali karuhun tidak boleh membangun rumah suhunan lilimasan. Bagi orang Jawa Tengah, menurut Dr. H.J De Graaf ‘hunnebedden’ dengan adanya candi-candi Hindu yang sudah sangat kental percampurannya, sehingga tidak lagi terlihat jati diri Jawa Tengahnya. Sedangkan candi-candi di Jawa Timur bentuk-bentuknya masih kentara keasliannya, karena tempelan budaya luar hanya sebagai aksesoris saja. Yang lebih jelas lagi di Bali, karena keasliannya sangat kentara.

Kembali ke daerah Polynesia, bangunan-bangunan purba ‘trappenpyramide’ tersebar di pulau Paska hingga ke Amerika Selatan yaitu di Peru. Apa ada hubungannya dengan Sunda ?

Salah satu ekspedisi Kontiki - Dr. Heyerdahl, membuktikan dan memunculkan teorinya bahwa hal tersebut di atas merupakan hasil kebudayaan dari manusia putih berkulit merah (sawo matang). Walaupun teori ini banyak dibantah para ahli lainnya, namun dapat kita tarik satu asumsi bahwa manusia putih berkulit merah ini adalah manusia Atlantis yang hilang oleh daya magi.

Pembuktian ekspedisi Kontiki - Dr. Heyerdahl sekarang lebih terungkap itu ada benarnya. Sehingga bila melihat sejarah bahwa keturunan dari Tatar Sunda menyebrang hingga ke Polynesia itu adalah orang-orang Atlantis -- yang memang karuhun kita selalu menyembunyikan dalam bentuk simbol -- ekspansi kebudayaan dari Tatar Sunda ke daerah Polynesia, yaitu dengan adanya rombongan dari Palabuhanratu, dapat dibuktikan kebenaran-nya.!

Seperti uraian benarkah orang Sunda pendatang atau benarkah Parahiangan pusat Atlantis ? Di sini, silahkan sidang pembaca untuk menilai lebih jeli kebenaran yang ada, karena benar adalah benar ia harus absolut tidak relatif.

Sumber :http://saungdedimlyd.web.id/artikel/sosial-budaya-ekonomi/119-fakta-sejarah-asal-usul-orang-suku-sunda-adalah-suku-pendatang.html

Blog khusus tentang budaya Sunda : http://sundasamanggaran.blogspot.com

5 Negara Dengan Suhu Terdingin Di Dunia

0 Komentar

Tinggal di iklim tropis bikin kita sering banget mengeluh kepanasan, terutama sesudah pulang sekolah atau sehabis berolahraga. Kadang saking panasnya, kita sampai sering berharap kita tinggal di tempat yang lebih dingin. Tapi, setelah kenal sama lima tempat ini, kita pasti berpikir dua kali untuk tinggal di iklim dingin.

1. Yakutsk, Rusia
 Suhu terendah di ibukota wilayah Yakutia ini, mencapai minus 50 derajat Celcius, dan biasanya terjadi pada bulan Januari. Meskipun dingin banget, kota ini ternyata dihuni oleh cukup banyak orang lho.

Setidaknya ada 200.000 orang yang tinggal di kota ini. Saking dinginnya, orang-orang sering membiarkan mobilnya menyala terus ketika mereka berhenti di suatu tempat. Soalnya mereka takut bensin di mobil ini bisa beku.

Selain itu, di kota ini juga ada peringatan untuk nggak memakai kacamata hitam. Maklum, bisa-bisa kacamata itu menempel di kulit kita dan merobek kulit kita karena terlalu dingin. Seram ya? 


2.North Ice Station, Greenland
  Greenland memang terkenal sebagai wilayah paling dingin di belahan bumi bagian Barat. Tapi, suhu terendah yang pernah tercatat di Greenland ada di North Ice Station, sebuah daerah pusat penelitian milik negara Inggris, dengan suhu minus 66 derajat Celcius

3.Verkhoyansk, Rusia
  Delapan hari berkendara dengan mobil dari Yakutsk, baru kita akan ketemu Verkhoyansk, yang terletak pada Lingkaran Artik. Ada 1.300 orang yang tinggal di wilayah ini, dan sebagian besar bekerja sebagai pemburu atau menggunakan kereta salju untuk berkendara.

Sebenarnya di wilayah ini terdapat banyak emas, tapi terlalu dingin untuk membuka tambang. Tempat yang dikenal dengan “Stalin’s Death Ring” ini hanya bisa dikunjungi saat musim dingin, ketika danaunya membeku. Suhu terendah di kota ini adalah minus 69 derajat Celcius


4. Oymyakon, Rusia
 Masih tetanggaan sama Verkhoyansk dan Yakutsk, Oymyakon yang hanya dihuni oleh 900 orang ini bisa mencapai suhu minus 71 derajat Celcius ketika musim dingin.

Sedihnya, musim dingin di sini terhitung sangat lama, yaitu kurang lebih selama sembilan bulan. Dalam bahasa etnik Sakha Rusia, oymyakon berarti “air yang nggak beku” .


5. Vostok Station, Antartika
 Ini dia tempat terdingin di dunia. Dengan suhu terendah minus 89 derajat Celcius, Vostok, yang dalam bahasa Rusia berarti “timur”, hanya dipakai sebagai pusat penelitian milik Rusia. Mungkin karena terlalu dingin, nggak ada orang yang mau punya rumah di sini kali. 




TERIMA KASIH .
SEMOGA TERTARIK .


Sumber : http://www.kaskus.us/

20 Tempat Petualangan Terbaik Di Dunia

Sabtu, April 16, 2011 0 Komentar

Inilah 20 Tempat Petualangan Terbaik Di Dunia .
1.Hike to Everest Base Camp , Himalaya

 Perjalanan ke puncak Everest membutuhkan kebugaran yang serius, kemauan, keberuntungan, dan $ 60.000 untuk perjalanan dengan pemandu. Bagi kita yang ingin menyaksikan gunung dengan hemat ada pilihan alternatif: hiking ke “Everest Base Camp”. Perjalanannya lebih dari sepuluh hari, track perjalanan lebih dari 97 km pada ketinggian lebih dari 5.182 m. Berjalan adalah satu-satunya cara untuk melihat kisah legendaris di balik prestasi besar di dunia pendakian. Akan ditemui kuil dengan denting lonceng “yak”, kuil terpencil yang dihiasi dengan bendera doa warna-warni, cedar dan hutan pinus di bawah bayang-bayang , pada ketinggian 6.096 meter. 

2. Get Airborne in Queenstown , New Zealand
 Bungee Jumping setinggi 43 m dari Kawarau Bridge, tempat operasi bungee komersial pertama. Atau belajar untuk tandem hang glide, sky dive, atau naik balon udara di atas beberapa gunung yang diselimuti hutan hijau dan danau yang berfungsi sebagai latar belakang film The Lord of the Rings.
Olahraga udara paling utama adalah jumping BASE. Untuk mempersiapkan, dibutuhkan pembimbing pribadi dari jumper BASE profesional. Bagi mereka yang tidak bersedia mencurahkan waktu dan bertanggung jawab atas risiko melaju melalui atmosfer, Queenstown melayani panduan Pure Adventure menawarkan pengalaman dengan cita rasa langka. Pilot helikopter mengantarkan tamu sampai tebing terdekat untuk menyaksikan BASE jumper pro Chuck Berry mempersiapkan lompatan “death-defying”. 

3.Surf the North Shore , Hawai
 Hawaii tahu bahwa mengendarai arus memerlukan kombinasi langka antara ketenangan, percaya diri, dan menghormati kekuatan laut. Itulah bagaimana peselancar terbaik di dunia naik turun menghadapi gelombang yang mencapai 12 m. Ombak ini lebih bersahabat dan lebih dapat diprediksi dari pada di tempat lain yang berukuran sama, ini membuatnya menjadi favorit para surfer pro. Surfing lahir di pantai ini, dan banyak dari kompetisi terbesar, seperti Triple Crown dilaksanakan di sini, itulah sebabnya Oahu adalah salah satu tempat dimana surfer dari semua tingkatan bertemu.

4.Hike the Appalachian Trail , East Coast
Appalachian Trail tidak hanya melintasi hutan, padang rumput, rawa, dan puncak dari 14 negara bagian timur, melainkan juga jendela warisan budaya dan sejarah dari bagian terpanjang negara ini. Ini adalah dari hiking trails terbesar dengan jarak jauh dan sudah berusia, perjalanan melalui negara pertanian, kota-kota tua, dan medan perang bertingka. Itu sebabnya, untuk setiap pejalan kaki, Appalachian Trail adalah lencana kehormatan akhir, dan sekitar 11.600 orang telah menaklukannya. Perjalanan yang menantang, rata-rata 13 sampai 40 km per hari dan lima juta langkah kaki selama lima sampai enam bulan. 

5.Ski Denali , Alaska
Silsilah Denali sebagai gunung tertinggi di Amerika Utara membuatnya menjadi target bagi pendaki gunung, tetapi juga memiliki impressiveness visual : Dari dataran rendah di sekitarnya, itu naik lebih dari tiga mil vertikal ke batu raksasa, gletser, dan salju . Rute pemulanya ramah saja, Buttress Barat, menjadi bagian pendakian internasional pada bulan Mei dan Juni, tetapi banyak orang ber-ski di situ.
Ski, tentu saja, lebih teknis daripada berjalan, dan hanya pemain ski ahli dengan pengalaman BackCountry yang mampu. Beberapa memilih membawa papan mereka ke puncak untuk ski dengan kemiringan 55 derajat seperti pada zona celah Messner dan Orient Express. 


6.Climb the Tetons' Cathedral Traverse , Wyoming  
 Tetons telah menarik daftar pendaki gunung kelas A. Pegunungan ini ternyata memiliki banyak rute yang diantaranya 13.770 kaki (4.197 meter) Grand Teton (foto) yang menjorok sampai seperti sirip hiu. 





7.Camel Trek Morocco , Maroko
 Boleh dibilang lanskap Maroko yang paling mengesankan adalah hamparan luas padang pasir, dan cara tradisional untuk menikmatinya adalah dengan unta, yang menawarkan tampilan yang tak tertandingi di tanah indah monokromatik. Perjalanan dapat ditempuh dalam 13 hari, perjalanan sepanjang rute kafilah kuno melalui padang gurun. Petualanganya adalah langsung dari Lawrence of Arabia: Anda akan mengunjungi runtuhan raksasa casbahs, melihat puncak-puncak tinggi Pegunungan Atlas yang bersalju, dan pemandangan bukit-bukit karang, langit kobalt, dan gunung-gunung vulkanik, ada bisa menemui beberapa orang desa Berber dan sekelompok nomaden. Pada malam hari, trekker kamp bermalam di tenda-tenda kanvas dan menatap ke arah bintang di langit, mengagumi kesunyian mendalam. 

8.Kayak or Raft the Zambezi , Zambia
Menaklukan jeram dari sungai , dengan gelombang bisa mencapai setinggi 30 kaki. Tak hanya itu tapi masih ada tantangan lain, seperti bertemu dengan kuda nil, ataupun buaya sepanjang 8 meter. Perjalanan sepanjang 113 km dapat ditempuh dalam 8 hari 



9.Climb Java's Volcanoes , Jawa-Indonesia
  Lebih dari setengah dari gunung berapi subaerial dunia terletak di Cincin Api, serangkaian pegunungan vulkanik yang berada di garis tepi lempeng Pasifik tektonik, dan salah satu hot spot yang paling dramatis adalah di Jawa, Indonesia. Rumah bagi 42 gunung berapi yang menyebabkan kerusakan selama ribuan tahun. Satu-satunya cara untuk benar-benar memahami kekuatan gunung berapi adalah menyaksikannya secara langsung. Itu sebabnya penjual pakaian eceran Volcano Discovery yang berbasis di Jerman menawarkan perjalanan dipandu ahli gunung api, 18 hari menelusuri jantung Jawa.
Peserta mengunjungi lebih dari setengah lusin gunung berapi hidup, mengunjungi Krakatau, Selama minggu-minggu berikutnya, mereka berkemah di pantai Rakata Island, berendam di air panas, hingga mengintip ke kawah, dan jika mereka beruntung, menyaksikan gunung api aktif memuntahkan lahar panas bersinar. Mereka juga melihat efek abadi dari letusan bencana, termasuk pemandangan seperti abu, aliran lava, danau pirus, mengukus kawah, dan kolam lumpur mendidih. 


10.Dive Glacial Meltwater , Iceland
 Pada bagian hulu Atlantik yang dingin, Islandia memiliki gunung berapi dan presisi dingin steamrolling gletser. Ini juga merupakan tempat ketidakstabilan yang luar biasa, terletak tepat di atas celah antara Amerika Utara dan lempeng tektonik Eropa. Dijuluki Silfra, fisura diisi dengan air yang meleleh dari gletser dan disaring melalui ladang lava. Meskipun air hampir mencapai titik beku,tapi tetap menjadi favorit para penyelam.  




11.Ski the Dave Murray Downhill, Whistler , Canada
Beberapa hal yang bisa menghibur adalah menonton Olimpiade Musim Dingin. Pada tahun 2010, Whistler's Dave Murray Downhill, pembawa acara alpine ski laki-laki, melakukan hal yang spektakuler. Menaklukkan turunan terpanjang kedua di dunia, turunan itu lebih dari 914 m. Untuk mencapai kecepatan 120 km/jam, pemain ski harus benar-benar berada di garis lurus. Dikombinasikan dengan gunung Blackcomb, resor ini memiliki salah satu luncuranr vertikal terbesar di Amerika Utara. 

12.Trek the Salcantay Route to Machu Picchu , Peru
Machu Picchu, sebuah kota yang hilang terselip jauh di hutan tropis pegunungan Peru itu "ditemukan" oleh Hiram Bingham 1911. Ribuan trekker berjalan sepanjang Inca Trail setiap tahun untuk menyaksikan reruntuhan enshrouded puncak gunung berkabut, tetapi hanya sedikit yang memilih jalur alternatif baru: Rute Salcantay. Berkelok-kelok melalui pedesaan, perkebunan kopi, kebun, dan pondok jerami, rute 63 km melintasi 15 ekosistem dan tops di lebih dari 15.000 kaki (4.572 meter). Grand finalnya adalah pemandangan dari Machu Picchu dari barat daya, yang bisa melihat beberapa wisatawan. Banyak Backpackers kamp di sepanjang jalan, tetapi bagi mereka yang lebih memilih untuk melakukan perjalanan seperti bangsawan Inca, ada ecolodges luxe terpencil di sepanjang jalan. Di sana, jawaban atas kaki yang sakit adalah mandi di bak mandi air panas, masakan organik hangat, dan pemandangan stupefying puncak suci Inca yang bersalju. 

13. Climb Aconcagua, Argentina
 Aconcagua adalah sirene dunia mountaineering. Puncak tertinggi di Amerika Selatan pada 6.962 m, kecantikannya, tinggi, dan dua rute nonteknis untuk yang berpengalaman. Ini adalah rute pendakian yang sulitg dan secara rutin sangat berangin dan sangat dingin dan membutuhkan aklimatisasi perhitungan. Tetapi di antara tujuh puncak, itu adalah salah satu ascents paling sederhana, dan tidak seperti pendakian Kilimanjaro, musim Desember sampai Maret menarik bagi banyak orang. 

14.Dive the Yucatán's Cenotes , Mexico
 Selain pantai yang berpasir putih dan hutannya yang subur, Semenanjung Yucatán menyerupai keju Swiss. Itu kabar baik bagi penyelam gua, berisi air biru segar, menawarkan dunia menyelam bawah tanah. Dan karena cenote berada disekitar Playa del Carmen yang hangat, lebar, dan relatif dangkal, penyelam amatir dapat mengeksplorasinya, membuat area ini terkenal di dunia penyelaman gua.
Di sini, lubang yang terkenal seperti Dos Ojos menawarkan jendela ke dalam perut bumi: stalaktit yang terbentuk selama ribuan menggantung di langit-langit, fosil bersembunyi di sudut, dan lubang di batu membawa pertunjukan laser cahaya biru dan hijau listrik. Mempelajari lebih jauh ke dalam gua masa lalu dengan peringatan kematian, tengkorak, dan tulang bersilang, tetapi tidak peduli. Bahkan dalam beberapa ratus meter permukaan, cenote menawarkan sekilas ke apa yang suku Maya percaya sebagai lorong-lorong suci ke neraka. 

15.Bike the Baja Peninsula , Mexico
  Peregangan otot ala seorang bikers dengan bersepeda ribuan mil ke selatan dari San Diego, semenanjung Baja California telah lama memberi isyarat dengan cuaca yang menyenangkan, lalu lintas sepi, dan terpencil, dan pantai yang belum berkembang. Di sini, membentang gurun liar yang hanya diselingi oleh pemandangan pantai, hutan kaktus, dan pohon boojum kurus yang tumbuh keluar dari bumi.
Rute, yang sebagian besar melalui Meksiko Highway 1, bukanlah tanpa tantangan: penampakan sopir truk bunuh diri menjerit menuruni jalan raya, badai debu di musim dingin. Namun sensasi yang didapatkan sungguh sangat luar biasa. Dan sering, kita dapat menyaksikan sekilas kumpulan paus bermigrasi, menemukan perkemahan pantai yang sempurna, atau menikmati taco ikan dan Pacifico cerveza. 

16. Skipper Your Own Boat , worldwide
 Sebuah perjalanan panjang yang membutuhkan persiapan yang cukup, namun pelaut bisa mendapatkan kesenangan seperti ekspedisi dengan sebuah piagam bareboat selama seminggu di tempat yang berangin seperti Grenadines (foto). Banyak pilihan, mengemudikan perahu sendiri, snorkling di pirus dangkal bercahaya, menjelajahi pulau berpenghuni, berhenti di pantai sepi, menyaksikan migrasi ikan paus biru, ikan lumba-lumba, hiu, dan mola-mola laut. Melewati bermil-mil dari pantai dan pegunungan, pantai pasir putih, dan kadang mengunjungi desa-desa nelayan. 

17.Dive With Hammerheads, galapagos
Jika bukan karena Darwin, Kepulauan Galápagos mungkin tetap dalam ketidakjelasan dengan kekayaan satwa liar anehnya, adat, dan keberanian. Teori evolusinya membantu tanah kepulauan ini menjadi tujuan wisata, tetapi penemuan besar terjawab di salah satu pemandangan paling menakjubkan dari Galápagos yaitu alam bawah lautnya. Pulau-pulau, 966 km dari pantai Ekuador, dilalui arus hangat dan dingin, dengan Antartika upswelling, menyediakan hamparan nutrisi laut, dan menarik kehidupan laut lain.
Berikut penyelam melihat penguin di samping ikan karang tropis, keluarga singa laut, dan batfish bibir merah langka. Kebanyakan penyelam datang, untuk melihat dominasi megafauna. Selama musim Juli-Oktober, penyelam berenang dengan ratusan hiu kepala martil dan puluhan spot hiu paus seukuran bus. Dan ternyata, mereka itu tidak berbahaya. 

18.Trek the Mont Blanc Circuit , Mont Blanc   
Rute trekker dengan pemandangan yang sempurna: melewati antara desa Alpine yang memiliki padang rumput luas dan penuh bunga-bunga liar, beberapa gletser terakhir Eropa, dan pemandangan ikon dari salah satu gunung benua paling bertingkat dan tempat kelahiran west mountaineering. Ini juga salah satu dari sedikit tempat di mana trekker dapat berjalan di antara negara-Perancis, Swiss, dan Italia (foto) dan melalui padang gurun dan kota-kota ski kelas dunia seperti Chamonix dan Courmayeur. Melalui trek vertikal sepanjang 1.219 meter, menyeberangi sungai, berburu foto, bermalam di sebuah gubuk dan menghidupkan kembali petualangan dengan teman-teman dengan menikmati sup lezat, dan roti buatan sendiri. 

19.Raft the Grand Canyon , Arizona
Di Grand Canyon, kita bisa mendengar jeram jauh sebelum kita melihatnya. Dimulai dengan suara dengungan rendah, berubah menjadi gemuruh, dan akhirnya tumbuh menjadi raungan yang menggema di dinding ngarai. Keganasan jeram, yang sering menghasilkan gelombang setinggi 6 meter, hanya satu alasan mengapa Grand Canyon adalah tempat yang tepat untuk perjalanan arung jeram. Ini juga salah satu perjalanan terpanjang komersial di padang gurun melalui sungai, berkelok-kelok sepanjang 364 kilometer tanpa memotong jalan tanah. Dan itu salah satu yang paling spektakuler, melalui situs geologi berusia dua miliar tahun.
Di perjalanan kita dapat menyaksikan penemuan reruntuhan Anasazi abad-tua dan mekarnya kaktus langka, menyaksikan nyala api unggun dari tebing, dan ketika sungai menggemakan bisikan dari dinding ngarai. 


20.Sweden Adventure Race , Sweden  
 Swedia mengadakan petualangan balap ideal sepanjang 670 mil (1.078 kilometer) dan memakan waktu antara empat dan tujuh hari. Medan Swedia yang lebih menantang daripada lokasi yang lain membuat lomba menarik sekelompok tim internasional yang kuat. Karena dalam enam tahun terakhir, telah berubah menjadi sesuatu yang langka: kompetisi kelas dunia terbuka bagi siapa saja.
Kesulitannya adalah peserta tidak pernah tau hal apa yang akan menghadangnya. Setiap tahun, penyelenggara lomba berpikir kreatif, membuat rute baru dan satu set kegiatan baru. Pada tahun 2010, pembalap melakukan perjalanan 520 mil (837 kilometer) dari puncak tertinggi Norwegia, turun melalui lembah-lembah sungai Swedia, dan ke pantai Baltik, trekking, mountaineering, kayak, bersepeda gunung, dan rappelling sepanjang jalan. 


Repost From kaskus.us 


Followers